Tali Sepatumu Sering Lepas? Coba Pola Tali Sepatu Ini!

MACAM-MACAM MODEL TALI SEPATU – Dalam kehidupan kita, pasti akan ada dimana kita harus mengikat tali sepatu meski suatu waktu kita sudah membeli sepatu tanpa tali guna menghindari menali sepatu yang bisa dibilang ribet. Kenapa ribet? Karena seringkali saat kita memakai sepatunya dan mulai berjalan, beberapa kali kita harus membenahkan tali sepatu yang terlepas.
Hal seperti itu sering terjadi bagi orang yang tidak menggunakan pola tali sepatu yang kuat. Lalu seperti apa pola tali sepatu yang dikatakan kuat? Pola tali sepatu yang kuat sehingga kejadian tali terlepas saat anda berjalan tidak akan anda jumpai lagi.

Disini saya merekomendasikan anda untuk menggunakan Pola Ladder. Pola ini merupakan tipe ikatan yang biasa dipakai dalam kemiliteran. Karena memang ikatan nya yang kuat. Tali terjalin secara horizontal dan vertikal membentuk "tangga" yang kokoh.



Namun, pola Ladder ini juga memiliki plus-minus nya. Kelebihannya ada dalam tampilannya yang pasti terlihat berbeda karena jarang ada yang memakai tipe ini. Dan juga ikatannya yang kuat menjadi salah satu kelebihannya.

Kekurangannya bahwa pola ini akan memakan banyak tali sepatu anda, sehingga hanya tersisa sedikit sisa tali yang nantinya akan kita keratkan. Sehingga akan dirasa susah bagi yang sering kesulitan menali sepatu.

Related Posts:

0 Response to "Tali Sepatumu Sering Lepas? Coba Pola Tali Sepatu Ini!"

Post a Comment